Zip File dengan TZipMaster

Saat kita membuat aplikasi yang dilengkapi dengan backup, penggunaan kode untuk memperkecil file, semacam WinZip atau WinRar tidak terhindarkan. Kemungkinan ini diperbesar, jika hasil backup nantinya mempunyai ukuran yang besar, atau jumlah file lebih dari satu. Melalui pemakaian ini, maka pendistribusian file menjadi lebih praktis.

Pada tulisan kali ini, saya akan menjelaskan pemakaian ZipMaster, suatu VCL gratis yang dapat di download di Sini. Sebelum memakainya, jangan lupa untuk memasang VCL-nya terlebih dahulu.

Siapkan project baru dengan satu form kosong, sebuah tombol, sebuah SaveDialog, sebuah TEdit dan tambahkan vcl ZipMaster, sehingga menjadi seperti ini:


Gambar 1: Setting Form


Pada tombol pilih file, tulis kode program untuk menuliskan file hasil pilihan pemakai ke edit1.text.berikut:

if SaveDialog1.Execute then
begin
    edit1.Text := SaveDialog1.FileName;
end;

Pada tombol Zip File, lakukan hal-hal berikut:

  1. Kemudian persiapkan satu variabel untuk menampung hasil pengubahan nama file yang sudah diganti extensi-nya.

    var
        NamaZip := String;
  2. Olah obyek TZipMaster sebagai berikut:

    Tulis nama file yang akan diperkecil di property : FSpecArgs:
    with ZipMaster1 do
        begin
            FSpecArgs.Add(edit1.Text);
  3. Set property Verbose menjadi False
    Verbose := false;

    Property verbose dipergunakan untuk menampilkan pesan-pesan tertentu, sehubungan dengan operasi TZipMaster, seperti menampilkan pesan kesalahan. Anda dapat menangkat pesan tersebut melalui event OnMessage. Pada penjelasan disini saya tidak membutuhkan keterangan apapun, maka saya atur ke false
  4. Set Trace menjadi false
    Trace := false;

    Trace hampir sama dengan verbose. Pesan-pesan tambahan yang tidak ditampilkan verbose, akan ditampilkan Trace. Disini saya atur ke false, karena saya tidak membutuhkannya.
  5. Tulis output file pada property ZipFileName
    ZipFileName := ExtractFileName(NamaZip) ;
  6. Perintahkan TZipMaster untuk mulai menjalankan proses Zip file;
    Add;
  7. Periksa, apakah proses Zip berjalan apa tidak
    if SuccessCnt < 1 then
      Application.MessageBox('Zip File gagal','Kesalahan',MB_OK or MB_ICONERROR)
    else
      Application.MessageBox('Zip File Berhasil','Informasi',MB_OK or  MB_ICONINFORMATION);
 
Kode program selengkapnya menjadi seperti dibawah ini:

var
    NamaZip : String;
begin
    NamaZip := ChangeFileExt(SaveDialog1.FileName,'.zip');

    with ZipMaster1 do
    begin
        FSpecArgs.Add(edit1.Text);
        Verbose := False;
        Trace := False;
        ZipFileName := ExtractFileName(NamaZip) ;
        Add;

        if SuccessCnt < 1 then
           Application.MessageBox('Zip File gagal','Kesalahan',MB_OK or MB_ICONERROR)
        else
           Application.MessageBox('Zip File Berhasil','Informasi',MB_OK or MB_ICONINFORMATION);
    end;

end;

Zip File dengan TZipMaster Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Good Dreamer

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.